Monday 15 December 2014

Pembeli pertama Mitsubishi Delica di Makassar seorang wanita



 Merdeka.com - Penetrasi pasar yang dilakukan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) terhadap produk terbarunya, yakni Mitsubishi Delica, tak hanya gencar dilakukan di pulau Jawa dan Sumatera saja, akan tetapi juga merambah pasar segmen MPV di wilayah Indonesia Timur, seperti Sulawesi.
Bersamaan dengan ajang Pameran Otomotif Makassar (POMA) 2014 yang tengah berlangsung di Celebes Convention Center Makassar ini, KTB pun memboyong Sport Utility MPV-nya untuk dipamerkan kepada masyarakat Makassar.
Mitsubishi Delica yang dipamerkan di POMA 2014 ini pun berhasil mengambil simpati salah satu pengunjung pameran. Adalah Hajjah Idawati Gaswin yang tertarik memiliki MPV rasa SUV yang dipersenjatai mesin 2.000 cc ini. Oleh karena itu, Ibu Hajjah ini didaulat sebagai pembeli pertama Mitsubishi Delica dari Makassar.
 Penyerahan kunci diberikan Subhan Aksa, CEO PT Bosowa Berlian Motor kepada Hajjah Idawati Gaswin di booth Mitsubishi POMA 2014 (26/11) kemarin. Penyerahan kunci juga disaksikan Duljatmono Operating General Manager of MMC Marketing Division KTB.
Sejak diperkenalkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) pada Septembef 2014 lalu, peluncuran Mitsubishi Delica terus dilakukan di beberapa daerah di sejumlah kota besar di Indonesia. Sehingga menghasilkan peningkatan penjualan dari Sport Utility MPV tersebut hingga saat ini yang mencapai lebih dari 150 unit.
(kpl/tr/sdi)

No comments:

Post a Comment