Foto Mitsubishi Pajero Sport by GoAuto
Meski di Rusia Mitsubishi Pajero generasi teranyar telah
diperkenalkan, lain halnya untuk pasar Asia, Australia dan India yang
hingga saat ini masih menunggu waktu hingga keberangkatannya menuju
pasar yang cukup meminati SUV tersebut.
Bertempat di Moscow
International Auto Saloon tahun lalu, Mitsubishi Pajero dengan perawakan
anyar dengan dimensi bodi lebih kompak mendarat di Rusia. Model ini
sama sekali tidak mencirikan seri Pajero Sport yang pernah mengaspal di
India bulan November 2014 silam dengan desain yang tidak jauh beda
dengan generasi Mitsubishi Pajero Sport yang ada di Indonesia sekarang
ini.

Baru-baru
ini, sebuah penampakan bodi kekar Pajero Sport yang didapatkan oleh
GoAuto, menyeruak ke dunia maya dengan proprsi bodi yang masih mirip
dengan varian yang ada Indonesia saat ini. Inilah yang kini diperkirakan
bakal menjadi seri teranyar Pajero Sport guna menggoyang kejayaan
Toyota Fortuner.

Tidak
bisa diidentifikasi lebih jauh soal perubahan yang sudah dialaminya,
karena keterbatasan foto-foto spyshot. Seperti halnya Toyota Fortuner
dan Hilux, karakter sejati Mitsubishi Pajero Sport ini kemungkinan besar
akan saling sharing dengan Strada Triton di kelas pick-up.
Otosia.com
No comments:
Post a Comment